Rabu, September 15, 2010

Profil Islamic University of Medina

Al Jaami’ah al Islamiyyah bil Madinah al Munawwarah atau Islamic University of Medina (IUM) didirikan berdasarkan Kepu­tusan Raja No. 11 tanggal 25 Rabi’ul Awal 1381 H (6 September 1961M) yang dilanjut­kan dengan Keputusan Raja No. 21 tanggal 16 Rabi’utsTsani 1381 H yang menetapkan pembentukan Majelis Musyawarah Tertinggi Universitas.


Pemerintah Arab Saudi memberikan fasilitas yang cukup lengkap dan memadai bagi para mahasiswa yang belajar di Univeritas Islam Madinah. Baik yang berkaitan dengan kegiatan kurikuler ataupun ekstrakulikuler.
-Kesempatan tinggal di tanah haram dan belajar kepada para ulama dunia baik di masjid Nabawi&Haram, maupun di kelas universitas.
-Kesempatan menjalankan ibadah haji dan umrah.
-Tiket keberangkatan dari negara asal sampai Madinah.
-Tiket PP ke negara asal setiap liburan akhir tahun
-Mukafaah (tunjangan bulanan)
-Badal kutub (tunjangan pembelian kitab) .
-Badal imtiyaz (insentif untuk peraih predikat mumtaz)
-Badal thiba'ah (tunjangan pencetakan tesis dan desertasi)
-Tempat tinggal yang kondusif.
-Pelayanan kesehatan di rumah sakit kampus.
-Transportasi antar jemput dari kampus ke Masjid Nabawi setiap hari.


Pada saat ini, Al Jaami’ah al Islamiyyah bil Madinah al Munawwarah atau Islamic University of Medina (IUM) membawahi lima fakultas yaitu:

1) Fakultas Syariah

2) Fakultas Dakwah dan Ushuluddin

3) Fakultas Al Qur’an dan Studi Islam

4) Fakultas Bahasa Arab

5) Fakultas Hadits dan Studi Islam

Setiap fakultas ini mempunyai 3 jenjang akademik, yaitu Strata Satu (S1), Master (S2), dan Doktoral (S3).

Rektor pertamanya adalah Syaikh Muhammad bin Ibrahim (Mufti Kerajaan Saudi Arabia), kemudian Syaikh Abdul Aziz Bin Baz (Mufti Kerajaan Saudi Arabia), dan saat ini dipimpin oleh Prof. Dr. Muhammad bin Ali al-Uqla.


Sementara alumninya sendiri di Indonesia seperti: KH. Cholil Ridwan (Ketua MUI Pusat), KH.Zaitun Rasmin (Ketua DPP Wahdah Islamiyah), DR. Hidayat Nurwahid (Mantan Ketua MPR RI), DR. Salim Seggaf (Mensos RI), Maftuh Basyuni (Mantan Menag RI), dst.

Bagi Ikhwah Indonesia yang ingin mengikuti ujian seleksi beasiswa bisa mengikuti ujian muqobalah yang tiap tahun biasanya diadakan di Pondok Modern Gontor, ditangani panitia khusus dari Madinah yang datang langsung. Untuk informasi yang lebih lengkap antum bisa buka di situs resminya www.iu.edu.sa.

0 komentar:

Posting Komentar

Photobucket Photobucket Photobucket
marzukiumar.com © 2007 supported by www.iu.edu.sa allright reserved